Tahukah kamu bunga dengan ukuran terbesar di dunia? Kalau kamu menjawab Rafflesia Arnoldii, maka jawaban kamu tidak salah.
Tanaman ini memang bisa tumbuh dengan lebar hingga semeter dan berat bisa mencapai 11 kg. Tanaman ini hanya muncul di hutan Sumatera dan Kalimantan.
Tapi, tahukah kamu bahwa Amorphophallus titanum atau dikenal dengan nama The Titan Arum bisa mencapai tinggi semeter dengan tinggi hingga 3 meter, serta mampu mencapai berat 80 kg atau sekitar 170 pound!
Bunga ini disebut juga Bunga Bangkai yang pernah ditemukan di pedalaman Sumatera.
Kalau ada bunga terbesar di dunia, pasti ada bunga dengan ukuran paling kecil di dunia. Pemegang rekor bunga terkecil di dunia jatuh pada tumbuhan pada jenis genus Wolffia, sejenis tanaman tanpa akar yang sangat kecil pada jenis keluarga duckweed (Lemnaceae) yang hidup di aliran air yang tenang dan kolam. Tumbuhan ini juga dianggap sebagai tumbuhan dengan ukuran terkecil di dunia.
Terdapat dua spesies pada genus Wolffia, yaitu Wolffia augusta, spesies Australia, dan Wolffia globosa, spesies tropis. Rata-rata jenis tanaman ini hanya memiliki ukuran tidak lebih dari 1 mm, dengan berat average hanya 150 mikrogram!
BUNGA TERBESAR, TERTINGGI DAN TERKECIL DI DUNIA
Reviewed by Rahmi Hadi
on
5:56 AM
Rating:
No comments:
Silakan tinggalkan komentar.... Jangan lupa pakai kata-kata yang baik dan sopan ya.... Terima Kasih